Resep si Kecil Lucu dan praktis : Resep Nasi Goreng Sayur Campur

Bahan Membuat Nasi Goreng Sayur Campur:

  • 3 sendok makan minyak untuk menumis
  • 5 butir bawang merah, iris halus
  • 2 siung bawang putih, iris halus
  • 2 buah sosis sapi, iris tipis
  • 100 gram vegetable mixed (terdiri dari buncis, jagung manis, wortel, dan kacang polong)
  • 300 gram nasi putih dingin
  • 1 sendok makan kecap maggi
  • garam dan merica
  • 2 butir telur, didadar, gulung, iris 1/2 cm

Cara Membuat Nasi Goreng Sayur Campur:

  1. Tumis bawang putih dan bawang merah sampai harum. Tambahkan sosis. Tumis sampai matang.
  2. Masukkan vegetable mixed. Aduk sampai matang.

Resep Martabak Bintik Jagung : Resep Hidangan Manis Buka Puasa

Bahan Membuat Martabak Bintik Jagung:

  • 200 gram ikan tuna kaleng, ditiriskan
  • 1/2 buah bawang bombay, dicincang halus
  • 50 gram jagung manis pipil
  • 1 batang daun bawang, iris halus
  • 1 sendok teh garam
  • 1/2 sendok teh merica bubuk
  • 1 sendok makan kecap Maggi
  • 3 butir telur
  • 15 lembar kulit lumpia
  • 500 cc minyak goreng

Cara Membuat Martabak Bintik Jagung:

  1. Campurkan ikan tuna, bawang bombay, daun bawang, jagung manis, garam, merica, kecap Maggi, dan telur.
  2. Ambil selembar kulit lumpia. Tuang 2 sendok makan isi. Lipat adonan lalu goreng martabak sampai kuning kecokelatan. Sajikan dengan saus tomat.

Resep Crepe isi Vla dan Buah : Resep Snack Enak Keluarga

Bahan Dadar:

  • 500 ml susu cair
  • 250 gram tepung terigu
  • 2 butir telur ayam
  • 50 gram gula pasir
  • 1/2 sdt garam
  • 1 kaleng jeruk mandarin

Bahan Vla:

  • 400 ml susu segar/cair
  • 100 gram gula pasir
  • 2 butir kuning telur
  • 2 sdm tepung maizena
  • 1 sdm margarin
  • Vanili atau rhum

Cara Membuat Dadar:

  1. Kocok gula dan telur, sampai telur dan gula halus, masukkan terigu dan susu bergantian sambil terus dikocok, sampai terigu dan susu habis. Selanjutnya, masukkan garam, aduk sampai rata.