Bahan Membuat Cakar Ayam Bumbu Tauco:
- Cakar ayam 500 gram, buang kuku dan kulit luarnya
- Air jeruk nipis 1 sdm
- Garam 1 sdm
- Kecap manis 2 sdm
- Air 1 liter
- Jahe 10 gram
- Daun bawang 3 batang, iris halus
- Pekak 1 buah
- Bawang putih 3 siung, cincang halus
- Tauco 2 sdm, siap beli, haluskan
- Cabe merah 2 buah, buang bijinya, iris serong
Bumbu Halus Cakar Ayam Bumbu Tauco:
- Garam 1/4 sdt
- Gula pasir 2 sdt
- Merica halus 1/4 sdt
- Minyak wijen 1 sdt
- Tepung maizena 1 sdt, larutkan dengan sedikit air
Cara Membuat Cakar Ayam Bumbu Tauco:
- Cuci cakar ayam hingga bersih, lumuri dengan air jeruk nipis dan garam. Diamkan selama 15 menit.
- Rebus air hingga mendidih, masukkan cakar ayam, rebus hingga cakar matang dan lunak. Angkat, tiriskan.
- Lumuri seluruh permukaan cakar dengan kecap manis, diamkan selama 15 menit hingga bumbu meresap.
- Panaskan minyak goreng, goreng cakar hingga matang dan berwarna kecoklatan, angkat dan sisihkan.
- Ambil 2 sdm minyak bekas menggoreng cakar, panaskan, tumis bawang putih cincang hingga harum, masukkan bumbu halus, aduk rata. Tambahkan jahe, pekak, tauco, cabe merah dan daun bawang. Aduk rata.
- Tuangi dengan kaldu rebusan cakar, masak hingga kaldu mendidih.
- Kentalkan kaldu dengan maizena cair, masak terus sambil diaduk-aduk hingga rata dan mengental.
- Angkat dan sajikan hangat.
Untuk 2 porsi
Sumber : Koki Edisi 0004 November 2003