- 10 lbr roti tawar
- 10 lbr keju
- 5 lbr pepperoni, siap pakai, iris tipis
- 5 btr telur puyuh, rebus, iris tipis
- 2 lbr selada keriting merah dan hijau, sobek-sobek
- 1 bh mentimun jepang, iris tipis
- 4 bh tomat ceri, iris tipis
- 2 sdm mentega
Bahan Olesan Canape Aksi:
- 2 sdm mayones
- 1/2 sdt mustrad
- 1 sdm sambal botol
- 4 sdm saos tomat
Cara Membuat Canape Aksi:
- Potong roti bentuk bulat dengan diameter 8 cm.
- Potong keju dengan bentuk yang sama dengan roti.
- Buat olesan: Campur semua bahan olesan, aduk rata. Olesi masing-masing roti dengan mentega, kemudian lapisi dengan keju. Taruh selada dan mentimun, oles dengan bahan olesan, letakkan potongan telur, tomat, dan potongan pepperoni.
- Sajikan sebagai camilan atau sarapan di pagi hari.
Untuk 8 porsi
Nilia gizi per porsi:
Energi: 240 Kal
Protein: 15,2 g
Lemak: 8,4 g
Karbohidrat: 27,2 g
Sumber : Tabloid-nakita.com
TIP
Ajaklah putra-putri Anda sejak persiapan hingga penyajian. Mintalah anak membentuk roti dan keju sesuai selera. Berikan kebebasan padanya untuk menghias. Lewat kegiatan memasak yang menyenangkan diharapkan dapat membangkitkan selera makannya.