Resep Kebab Telur Mix : Menu Bekal Anak Sekolah

March 13th, 2011 by Admin Apa Komentar Anda untuk Resep Ini?.. »

Bahan Membuat Kulit Kebab Telur Mix :

  • 6 lbr roti pita, pangang dan gunting bagian tengah

Bahan Isi Kebab Telur Mix:

  • 500 g daging has dalam, potong kotak
  • 4 sdm madu
  • 5 sdm minyak sayur
  • 50 ml air jeruk manis
  • 1 sdt kaldu sapi bubuk
  • 1/2 sdt garam (secukupnya)
  • 1 sdt merica bubuk

Bahan Saus Kebab Telur Mix:

  • 200 ml mayones
  • 1 sdt mustard
  • 1 sdm sambal botol
  • 1 sdm saus tomat
  • 1 sdt gula pasir
  • 1 sdt air jeruk nipis

Bahan Pelengkap Kebab Telur Mix:2

  • 6 lbr kol merah/kol putih, iris halus
  • 1 bh wortel, serut kasar
  • 1 bh mentimun, serut kasar

Cara Membuat Kebab Telur Mix:

  1. Membuat isi Kebab Telur Mix: Campur semua bahan kecuali daging, rebus hingga kental. Angkat dan campurkan dengan potongan daging, aduk rata dan diamkan selama 2 jam atau hingga meresap. Goreng di atas wajan antilekat hingga matang.
  2. Membuat saus: Campur semua bahan dan aduk rata.
  3. Cara menyajikan: Ambil potongan roti pita, isi dengan kol, wortel, dan mentimun. Tambahkan daging goreng dan siram dengan saus,
  4. Sajikan selagi hangat.

Untuk 6 porsi

Nilai gizi per porsi:
Energi: 251 Kkal
Protein: 10,5 g
Lemak: 5,3 g
Karbohidrat: 38,8 g

Tips :

  • Rahasianya, rendamlah daging beberapa waktu dalam bumbu sebelum dipanggang. Hidangan asal Turki ini dijamin lezat.
  • Sajikan dengan tortilia, roti maryam, atau roti pita.

Sumber : tabloid-nakita.com



     Beri Komentar