Resep Omelet Tahu Bumbu Tomat

May 24th, 2011 by Admin Apa Komentar Anda untuk Resep Ini?.. »

Bahan Membuat Omelet Tahu Bumbu Tomat:

  • 1/2 bawang bombay, rajang halus
  • 100 gram tahu putih, potong kotak kecil
  • 30 gram udang tanpa kulit, cincang halus
  • 1 buah tomat, ukuran kecil, potong-potong
  • 50 gram daun bayam, rebus sebentar lalu rajang halus
  • 2 sendok makan saus tomat
  • 1/8 sendok teh oregano
  • 1/8 sendok teh basil
  • 25 gram keju parut
  • 3 butir telur
  • garam dan merica secukupnya

Cara Membuat Omelet Tahu Bumbu Tomat:

  1. Tumis bawang bombay dalam mentega sampai harum. Tambahkan tahu dan udang. Aduk sampai udang berubah warna. Masukkan tomat. Aduk sampai tomat layu.
  2. Tambahkan bayam, saus tomat, keju parut, oregano, basil, garam, dan merica. Aduk rata.
  3. Kocok telur bersama sedikit garam sampai lepas. Tuangkan telur di atasnya. Dadar sampai matang.

Sumber : Tabloid-nakita.com



     Beri Komentar